Satu Unit Rumah Ludes Dilalap Sijago Merah, 7 Damkar Unit Dikerahkan

0
195
Bandar Lampung, Penacakrawala.com – Rumah milik seorang warga di Jalan Teluk Ambon, Kecamatan Panjang, Kota Bandar Lampung hangus terbakar sekitar pukul 23.50 WIB, Minggu (22/5/2022).
Diketahui rumah tersebut milik Hanababan (59), akibat kebakaran itu seluruh barang berharga yang tedapat di dalam 3 kamar tidur, ruang tamu, serta dapur rumah hangus dilalap si jago merah.
6 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dari Pemadam Kebakaran Kota Bandar Lampung serta 1 unit mobil pemadam dari PT Pelindo dikerahkan ke lokasi membantu memadamkan api.
Beruntung tak ada korban jiwa akibat peristiwa kebakaran itu, seluruh penghuni yang berada di dalam rumah tersebut berhasil keluar menyelamatkan diri.
Namun hingga kini penyebab kebakaran itu serta total kerugian yang dialami korban belum diketahui pasti. Petugas berwajib masih melakukan penyelidikan. (ci/red)