Tanggamus, Penacakrawala.com – Mewakili Bupati Tanggamus, Sekretaris Daerah Kabupaten Tanggamus Hamid H. Lubis Melantik Kepala Bagian Organisasi pada Sekretariat Daerah Kabupaten Tanggamus Ristika Trianita di Ruangan Sekda. Rabu, 15 Januari 2020.
Sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Tanggamus Nomor : 821.2/42/37/2020 Pemberhentian, Pemindahan dan Pengangkatan Pegawai Negeri Sipil dalam dan dari Administrator Selaku Kepala Bagian Organisasi pada Sekretariat Daerah Kabupaten Tanggamus.
Pengangkatan Jabatan yang Sebelumnya jabatan Ristika Tristianti selaku Camat Bulok menggantikan Maradona Kepala Bagian Organisasi pada Sekretariat Daerah sesuai amanah Bupati Tanggamus.
Dalam hal ini, Hamid H. Lubis menanggapi Media AJOI terkait pelaksanaan Sertijab yang di amanahkan oleh Bupati Tanggamus.
“Intinya adalah regenerasi itu tetap berjalan, dengan adanya generasi yang berjalan ini tetap mengedepankan bahwa kinerja harus tetap lebih baik, kita sama-sama menyaksikan kemarin kepala bagian organisasi di ganti Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, maka pada hari ini kita melatih ibu Ristika untuk menggantikan beliau,” Jelasnya.
Banyak hal yang memang harus dilakukan, jadi harapan kedepan terkait dengan penyelesaian penyelesaian terkait dengan ukuran kinerja yang ada di setiap OPD kedepannya adalah koordinasi. Seluruh bagian ini juga harus lebih baik dengan OPD dan harapan juga untuk seluruh jajaran secara umum biasanya.
Terus terang saja tuntunan pelayanan masyarakat semakin tinggi inilah yang menjadi kewajiban bagi seluruh OPD untuk selalu respon dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
“Saya mewakili penyampaian Bupati Tanggamus, selalu berkomitmen untuk melakukan pelayanan terhadap masyarakat baik di Pekon maupun Camat. Artinya adalah pemerintah akan terus menerima dan selalu merespon kritik saran dari masyarakat untuk perbaikan,” pungkasnya.

Seusai di lantiknya Ristika Trianti dirinya menyampaikan akan menjaga amanah dan akan menjalankan program-program sesuai dengan amanah Bupati Tanggamus yang yang sebelumnya ia menjabat sebagai Camat bulok Kabupaten Tanggamus.
“Target – target ke depan tentunya dari amanat Bupati yang jelas, apa yang harus saya capai jadi masih mengidentifikasi kira-kira sudah sampai mana, sasaran target nya, kendalanya di mana dan untuk mencapai target itu masih lama,” katanya.
“Progres kedepan untuk sementara ini masih menyesuaikan yang ada dulu, jadi kalau memang perlu percepatan percepatan yang dibutuhkan, nanti kita koordinasikan dulu karena masih banyak melibatkan organisasi,” tutupnya. (Uud/Ajoi)